PEMBINAAN KEAGAMAAN ISLAM DAN KEMANDIRIAN DI LPKA KUTOARJO TAHUN 2020

Zuhro, Anifatu (2020) PEMBINAAN KEAGAMAAN ISLAM DAN KEMANDIRIAN DI LPKA KUTOARJO TAHUN 2020. [UNSPECIFIED]

[img] Text
Skripsi Acc Anifatu Zuhro.pdf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Mendeskripsikan dan menganalisis bagaimana Pembinaan Keagamaan Islam di Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas I Kutoarjo. 2) Mendeskripsikan dan menganalisis bagaimana Pembinaan Kemandirian di Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas I Kutoarjo. 3) Mendeskripsikan dan menganalisis hambatan pembinaan Keagamaan Islam dan Pembinaan Kemandirian di Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas I Kutoarjo, 4) Mendeskripsikan dan menganalisis solusi agar anak binaan mengikuti kegiatan pembinaan Keagamaan Islam dan pembinaan kemandirian di Lembaga Pembinaan Khusus Anak Kelas I Kutoarjo. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, jenis deskriptif. Subjek sumber data adalah petugas LPKA, dan anak didik pemasyarakatan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Keabsahan data diuji menggunakan metode triangulasi sumber data yang kemudian dianalisis dengan mereduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembinaan keagamaan islam dan kemandirian pada Anak Didik Pemasyarakatan di LPKA Kelas I Kutoarjo adalah untuk memenuhi hak anak. Pembinaan Keagamaan islam dan kemandirian juga untuk membimbing dan membina anak agar saat mereka selesai menjalani masa pidananya dapat kembali ke masyarakat dan sudah mempunyai bakat. Pembinaan keagamaan Islam meliputi tata cara wuhu, tata cara sholat, dan baca tulis al Quran. Pembinaan kemandirian meliputi pertanian, kerajinan, hingga keterampilan. Pemenuhan hak kemandirian dan keagamaan anak di LPKA belum mencapai target maksimal dalam pemenuhan kemandirian dan keagamaan dikarenakan keterbatasan petugas yang ahli dalam bidang kemandirian dan keagamaan, keterbatasan sarana dan prasarana yang menjadi penunjang dalam penyelenggaraan, selain itu juga kurangnya dana untuk pembinaan keagamaan Islam dan pembinaan kemandirian.

Item Type: UNSPECIFIED
Subjects: Agama
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 03 Dec 2020 09:59
Last Modified: 03 Dec 2020 03:16
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/10131

Actions (login required)

View Item View Item