MANAJEMEN PEMBELAJARAN BCCT PADA ANAK USIA DINI DI TK BINA CITRA CENDEKIA UNGARAN KAB. SEMARANG

Hasanah, Nur (2016) MANAJEMEN PEMBELAJARAN BCCT PADA ANAK USIA DINI DI TK BINA CITRA CENDEKIA UNGARAN KAB. SEMARANG. Working Paper. IAIN Salatiga, Salatiga. (Unpublished)

[img] Text
Nurhasanah_PENlLTN BCCT.pdf

Download (614kB)

Abstract

Penelitian ditujukan untuk (1) mengetahui manajemen pembelajaran BCCT pada anak usia dini di TK BCC Ungaran (2) mengetahui faktor pendukung dan penghambat manajemen pembelajaran BCCT pada anak usia dini di TK BCC Ungaran. Penelitian ini fokus pada manajemen pembelajaran BCCT pada anak usia dini di TK BCC Ungaran. Subyek penelitiannya adalah Kepala sekolah dan guru TK BCC Ungaran.Metode pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dan teknik analisis datanya adalah teknik analisis induktif. Hasil temuan penelitiannya menunjukkan bahwa manajemen pembelajaran BCCT di Tk BCC Ungaran sudah baik karena sesuai dengan tahapan fungsi manajemen pendidikan yaitu perencanaan pembelajaran, pelaksanaan pembelajaran, dan evaluasi pembelajaran. Faktor pendukung manajemen pembelajaran BCCT adalah Adanya tempat, sarana dan prasarana seperti , gedung sekolah, ruang kelas, ruang guru, jenis-jenis sentra yang mendukung terselenggaranya proses pembelajara BCCT, dan adanya pemberian reward bagi guru yang berprestasi dari lembaga yang berupa pelatihan/workshop untuk magang tentang pembelajara BCCT selama 1 minggu di Istiqlal Jakarta yang semua akomodasi dan biaya ditanggung oleh lembaga. Sedangkan faktor penghambat manajemen pembelajarn BCCT adalah sebagai berikut: jumlah Guru yang masih terbatas sehingga tidak bisa memenuhi kebutuhan sesuai dengan perbandingan jumlah siswa, media pembelajara yang jumlah masih terbatas sehingga pembelajaran kurang maksimal, dan keterbatasan permaianan pada setiap pijakan sehingga anak didik tidak mempunyai pilihan yang banyak dalam memilih permainan yang sesuai dengan keinginannya.

Item Type: Monograph (Working Paper)
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 14 Feb 2017 03:25
Last Modified: 14 Feb 2017 03:25
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/1079

Actions (login required)

View Item View Item