PEMBINAAN KEAGAMAAN PADA ANAK-ANAK WANITA EKS TUNA SUSILA DI LINGKUNGAN EKS HIBURAN MALAM GUNUNG KEMUKUS DESA PENDEM KECAMATAN SUMBERLAWANG KABUPATEN SRAGEN TAHUN 2020

ADLI, FARHAN (2021) PEMBINAAN KEAGAMAAN PADA ANAK-ANAK WANITA EKS TUNA SUSILA DI LINGKUNGAN EKS HIBURAN MALAM GUNUNG KEMUKUS DESA PENDEM KECAMATAN SUMBERLAWANG KABUPATEN SRAGEN TAHUN 2020. [UNSPECIFIED]

[img] Text
SKRIPSI FARHAN ADLI 23010170142.pdf

Download (4MB)

Abstract

Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah: 1) Untuk mengetahui Pembinaan Keagamaan Pada Anak-Anak Wanita Eks Tuna Susila di Lingkungan Eks Hiburan Malam Gunung Kemukus Desa Pendem. 2) Untuk mengetahui implikasi dari adanya Pembinaan Keagamaan Pada Anak-Anak Wanita Eks Tuna Susila di Lingkungan Eks Hiburan Malam Gunung Kemukus Desa Pendem. 3) Untuk mengetahui apa saja faktor pendukung dan penghambat Pembinaan Keagamaan Pada Anak-Anak Wanita Eks Tuna Susila di Lingkungan Eks Hiburan Malam Gunung Kemukus Desa Pendem. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif deskriptif. Sumber data yang diperoleh berasal dari sumber data primer yang merupakan sumber dari pengamatan dan wawancara pada tokoh agama, tokoh masyarakat, orang tua, dan anakanak wanita eks tuna susila di lingkungan eks hiburan malam Gunung Kemukus Desa Pendem Kecamatan Sumberlawang Kabupaten Sragen. Sumber data lainnya yang diperoleh dari sumber data sekunder berasal dari wawancara, observasi, dan dokumentasi di Kelurahan Desa Pendem. Pada penelitian ini Informan berjumlah 11 orang, diperoleh dari tokoh agama, tokoh masyarakat, orang tua, dan anak-anak di Desa Pendem, Kecamatan Sumberlawang, Kabupaten Sragen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Pembinaan Keagamaan pada anakanak wanita eks tuna susila di lingkungan eks hiburan malam Gunung Kemukus Desa Pendem sangat beragam, diantaranya dengan melakukan pembinaan keagamaan yang ikhlas lillahita’ala, dengan memberikan pengajaran al-Qur’an yang berisi tentang perintah dan larangan dalam agama Islam, shalawatan bersama-sama, adab kepada orang yang lebih tua. Selain itu juga diajarkan tentang sikap saling berbagi, saling menghargai, dan saling menghormati. 2) Dampak atau implikasi dari diadakannya pembinaan keagamaan pada anak-anak wanita eks tuna susila di lingkungan eks hiburan malam Gunung Kemukus Desa Pendem adalah menjadikan anak-anak paham terhadap ajaran agama Islam, sehingga dalam implementasi kehidupan sehari-hari dapat sesuai dengan tuntunan syariat. 3) Faktor penghambat yang dialami oleh Tokoh Agama diantaranya adalah kurangnya dukungan dari orang tua pendatang (tidak masyarakat asli Desa Pendem yang memiliki usaha hiburan malam), selain itu sebagai tokoh agama sering mendapatkan ejekan atau cemoohan, sedangkan faktor pendukung yang dialami oleh tokoh agama, diantaranya adalah adanya dukungan penuh dari pihak RT setempat dan masyarakat Desa Pendem, serta adanya perasaan senang yang dirasakan anak-anak.

Item Type: UNSPECIFIED
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 22 Jun 2021 08:07
Last Modified: 22 Jun 2021 02:55
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/10913

Actions (login required)

View Item View Item