KORELASI ANTARA PRESTASI BELAJAR AQIDAH AKHLAK DENGAN PERILAKU SISWA KELAS 8 MTs SUDIRMAN TEMPURAN MAGELANG TAHUN 2015

Nisak, Khoirun (2017) KORELASI ANTARA PRESTASI BELAJAR AQIDAH AKHLAK DENGAN PERILAKU SISWA KELAS 8 MTs SUDIRMAN TEMPURAN MAGELANG TAHUN 2015. Other thesis, Fakultas Tarbiyah.

[img] Text
SKRIPSI KHOIRUN NISAK 114 12 007.pdf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini membahas mengenai korelasi antara prestasi belajara qidah akhlak dengan perilaku siswa kelas 8 MTs Sudirman Tempuran Magelang. Rumusan masalah pada penelitian tersebut yaitu (1) Bagaimana prestasi belajara qidah akhlak siswa kelas 8 di MTs Sudirman Tempuran Magelang Tahun 2015?, (2) Bagaimana perilaku siswa kelas 8 MTs Sudirman Tempuran Magelang Tahun 2015?, dan (3) Apakah ada korelasi antara prestasi belajar aqidah akhlak dengan perilaku siswa kelas 8 MTs Sudirman Tempuran Magelang Tahun 2015?. Penelitian tersebut menggunakan pendekatan kuantitatif dengan subyek penelitian seluruh siswa kelas 8 MTs Sudirman Tempuran Magelang berjumlah 49 orang. Metode pengumpulan data dilakukan dengan metodeangket yang terdiri dari pertanyaan mengenai prestasi belajar aqidah akhlak dengan perilaku siswa. Sedangkan metode dokumentasi digunakan untuk mengetahui gambaran mengenai lokasi dan subyek penelitian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Tingkat prestasi belajar aqidah akhlak siswa kelas 8 MTs Sudirman Tempuran Magelang berada pada katagori cukup baik, (2) Tingkat perilaku siswa kelas 8 MTs Sudirman Tempuran Magelang berada pada katagori baik, (3) Terdapat korelasi yang signifikan antara prestasi belajar aqidah akhlak dengan perilaku siswa kelas 8 MTs Sudirman Tempuran Magelang, hal ini dapat dilihat dari nilai koefisien korelasi diperoleh sebesar 0, 352 kemudian dikonsultasikan dengan tabel product moment dengan N= 49 pada taraf signifikan 5 % sebesar 0, 281. Maka dari itu berarti lebih besar dari nilai table 0, 281< 0, 352.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Agama > Pendidikan dan pemikiran Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 09 Mar 2017 08:21
Last Modified: 09 Mar 2017 08:21
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/1130

Actions (login required)

View Item View Item