PENERAPAN STRATEGI MARKETING MIX TERHADAP PERKEMBANGAN PRODUK UMROH DI BMT ANDA SALATIGA

Armeliyanti, Lucky (2012) PENERAPAN STRATEGI MARKETING MIX TERHADAP PERKEMBANGAN PRODUK UMROH DI BMT ANDA SALATIGA. Diploma thesis, IAIN Salatiga.

[img] Text
Lucky Armeliyanti - 20109012_0001.pdf

Download (2MB)

Abstract

Pemasaran merupakan sistem keseluruhan dari kegiatan - kegiatan yang ditujukan untuk merencanakan, menentukan harga, dan mempromosikan barang atau produk. Agar perusahaan dapat berhasil dalam memasarkan produknya maka diperlukan suatu strategi pemasaran yang terarah. Penulisan Tugas Akhir ini, penulis mengunakan metode kualitatif dengan spesifikasi penelitian bersifat deskriptif. Metode pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah dengan mengumpulkan data primer dan data sekunder. Lokasi penelitian bertempat di BMT ANDA Salatiga. BMT ANDA Salatiga sebagai salah satu Lembaga Keuangan Syariah di Salatiga, agar dapat bersaing dan mampu menjaga kelangsungannya maka BMT melakukan suatu strategi pemasaran marketing mix yang terdiri dari 4 elemenyaitu: Product (Produk), Price (Harga), Place (Lokasi) dan Promotion (Promosi). Keempat elemen tersebut saling berkaitan dan merupakan strategi pemasaran yang sering digunakan untuk mempengaruhi permintaan. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan penulis dengan metode diatas, dapat diketahui bahwa strategi marketing mix yang meliputi product, price, place dan promotion yang diterapkan BMT ANDA Salatiga dapat meningkatkan volume penjualan produknya sehingga BMT akan dapat mengetahui tingkat kepuasan konsumen.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah (D3)
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 03 Jan 2022 13:07
Last Modified: 03 Jan 2022 13:07
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/12667

Actions (login required)

View Item View Item