PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS MATERI KERAGAMAN SUKU BANGSA DAN BUDAYA MELALUI PENGGUNAAN MODEL MAKE A MATCH BERBANTU MEDIA VISUAL 2 DIMENSI PADA SISWA KELAS IV MI KUMPULREJO 02 KOTA SALATIGA TAHUN PELAJARAN 2021/2022

Maulida, Nur Indah (2022) PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS MATERI KERAGAMAN SUKU BANGSA DAN BUDAYA MELALUI PENGGUNAAN MODEL MAKE A MATCH BERBANTU MEDIA VISUAL 2 DIMENSI PADA SISWA KELAS IV MI KUMPULREJO 02 KOTA SALATIGA TAHUN PELAJARAN 2021/2022. [UNSPECIFIED]

[img] Text
23040170089_NUR_INDAH_MAULIDA REVISI.pdf

Download (6MB)

Abstract

penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar IPS menggunakan model make a match berbantu media visual 2 dimensi pada materi keragaman suku bangsa dan budaya pada siswa kelas IV MI Kumpulrejo 02 Kota Salatiga tahun pelajaran 2021/2022. penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilakukan kolaborasi antara guru mata pelajaran IPS dan peneliti. penelitian ini dilakukan dengan siklus yamg terdiri dari empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, refleksi. secara individual, siswa dapat dinyatakan mencapai keberhasilan dalam pembelajaran apabila telah mendapatkan nilai sama atau lebih besar dari KKM (65). berdasarkan hasil kegiatan pembelajaran yang telah dilakukan dengan dua siklus dan analisis yang telah dipaparkan maka dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan model pembelajaran make a match berbantu media visual 2 dimensi yang dapat meningkatkan hasil belajar IPS materi keragaman suku bangsa dan budaya pada siswa kelas IV MI Kumpulrejo 02 Kota Salatiga Tahun Pelajaran 2021/2022. Hal tersebut dapat dilihat dari hasil belajar pra siklus dan hasil penelitian pada siklus 1 dan 2.pada pra siklus yang memenuhi KKM sebanyak 3 dari 21 siswa dengan presentase 14,29% dan untuk siswa yang belum tuntas sebanyak 18 siswa dengan presentase 85,71%. pada siklus 1 siswa yang memenuhi KKM sebanyak 10 siswa dari 21 siswadengan presentase v47,62% dan untuk siswa yang belum tuntas sebanyak 11 siswa dengan presentase 52,38%. pada siklus II yang memenuhi KKM sebanyak 20 dari 21 siswa dengan presentase 95,24% dan untuk siswa yang belum tuntas sebanyak 1 siswa dengan presentase 4,76% dengan nilai rata-rata 84,76. karena indikator kebeerhasilan secara klasikal sudah memenuhi yaitu yang mendapatkan nilai (65) presentasenya mencapai 85% maka siklus dihentikan.

Item Type: UNSPECIFIED
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 23 Mar 2022 21:58
Last Modified: 23 Mar 2022 15:12
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/13318

Actions (login required)

View Item View Item