PENGARUH FASILITAS MOBILE BANKING, TANGGUNG JAWAB SYARIAH DAN KINERJA SYARIAH TERHADAP LOYALITAS NASABAH DENGAN KEPUASAN NASABAH SEBAGAI VARIABEL INTERVENING ( Studi Kasus Bank BSI Syariah KCP MT.Haryono Semarang )

S, Rochaniwan Aji (2022) PENGARUH FASILITAS MOBILE BANKING, TANGGUNG JAWAB SYARIAH DAN KINERJA SYARIAH TERHADAP LOYALITAS NASABAH DENGAN KEPUASAN NASABAH SEBAGAI VARIABEL INTERVENING ( Studi Kasus Bank BSI Syariah KCP MT.Haryono Semarang ). [UNSPECIFIED]

[img] Text
Rochaniawan Aji.S.pdf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis Pengaruh Fasilitas Mobile Banking, Tanggungjawab syariah, dan kinerja syariah terhadap Loyalitas Nasabah dengan Kepuasan Nasabah sebagai Variabel Intervening. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan data primer. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini melalui penyebaran kuesioner atau angket yang ditujukan kepada nasabah aktif kepada BSI KC Semarang yang memiliki rekening tabungan atau pembiayaan. Sampel yang diambil sebanyak 101 responden dengan menggunakan teknik purposive sampling. Data yang diperoleh kemudian di olah dengan menggunakan alat bantu IBM SPSS statistic version20 SPSS. Analisis ini meliputi Uji Validasi, Uji Reliabilitas, Uji Statistik ( Koefisien Determinasi ( R2 ), Uji Statistik F, Uji Statistik t test ), Aji Asumsi klasik (Multikolinieritas, Heroskedostifitas, Uji Normalitas) dan Path Analysis ( Analisis Jalur. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa fasilitas mobile banking berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas nasabah, tanggungjawab syariah berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas nasabah, kinerja syariah berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas nasabah, kepuasan berpengaruh dan signifikan terhadap loyalitas nasabah, fasilitas mobile banking berpengaruh positif dan tsignifikan terhadap kepuasan nasabah, tanggung jawab syariah tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah, kinerja syariah tidak berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan nasabah. Secara simultan variable fasilitas mobile banking dan kepuasan tidakberpengaruh signifikan terhadap variabel loyalitas. Tanggungjawab syariah dan kepuasan berpengaruh signifikan terhadap loyalitas nasabah. Kinerja syariah dan kepuasan tidak berpengaruh terhadap loyalitas nasabah.

Item Type: UNSPECIFIED
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah (S1)
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 20 Jul 2022 03:08
Last Modified: 19 Jul 2022 20:27
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/14053

Actions (login required)

View Item View Item