Pengaruh Intensitas Penggunaan Media Sosial Instagram Terhadap Minat Membuka Akun @Nuonline_id Pada Santri Putri Pondok Pesantren Ittihadul Asna Salatiga

Hartini, Suprih (2022) Pengaruh Intensitas Penggunaan Media Sosial Instagram Terhadap Minat Membuka Akun @Nuonline_id Pada Santri Putri Pondok Pesantren Ittihadul Asna Salatiga. [UNSPECIFIED]

[img] Text
SKRIPSI Suprih Hartini 43010180066 KPI_041450...pdf

Download (2MB)

Abstract

Hartini, Suprih. 2022.Pengaruh Penggunaan Media Sosial Instagram Terhadap Minat Membuka Akun @Nuonline_id Pada Santri Putri di Pondok Pesantren Ittihadul Asna, Sidorejo Kidul, Klumpit, Salatiga. Skripsi, Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Fakultas Dakwah Institut Agama Islam Negeri Salatiga. Pembimbing : Dra. Sri Suparwi, M.A. Kata Kunci : Media Sosial, Minat Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh intensitas penggunaan media sosial instagram terhadap minat membuka akun @nuonline_id pada santri putri di Pondok Pesantren Ittihadul Asna Sidorejo Kidul, Klumpit, Salatiga. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini yaitu penelitian kuantitatif. Dengan pendekatan analisis isi deskriptif,sampel penelitian ini adalah santri putri pondok pesantren ittihadul asna. Dari jumlah populasi santri putri sebesar 150 santri maka didapatkan sampel sebanyak 40 responden. Responden diambil berdasarkan kriteria yang telah ditentukan. Teknik pengambilan sampel dengan teknik non probabilitas yakni peneliti tidak memberikan peluang sama terhadap seluruh populasi. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linier sederhana. Hasil dari penelitian ini adalah menunjukan variabel pengaruh intensitas penggunaan media sosial instagram terhadap minat membuka akun @nuonline_id sebesar 38%. Koefisien korelasi menunjukan hasil postifi,maka kedua variabel memiliki hubungan searah, artinya jika variabel X meninggi maka variabel Y meninggi pula. Dengan begitu 38% varianel minat membuka akun @Nuonline_id merupakan konstribusi dari variabel intensitas penggunan media sosial instagram, sedangkan sisanya 62% dipengaruhi variabel lain yang tidak tercantum dalam penelitian ini.

Item Type: UNSPECIFIED
Subjects: Ilmu Terapan
Divisions: Fakultas Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 12 Aug 2022 22:31
Last Modified: 15 Aug 2022 10:33
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/14394

Actions (login required)

View Item View Item