Interferensi Bahasa Jawa Ngoko Alus Dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia Di Kelas 1 MI Nyatnyono 01 Kecamatan Ungaran Barat Kabupaten Semarang Tahun Pelajaran 2017/2018

ASFIYAH, NURUL (2018) Interferensi Bahasa Jawa Ngoko Alus Dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia Di Kelas 1 MI Nyatnyono 01 Kecamatan Ungaran Barat Kabupaten Semarang Tahun Pelajaran 2017/2018. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
SKRIPSI.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk dan penyebab interferensi bahasa Jawa Ngoko Alus dalam pembelajaran bahasa Indonesia siswa kelas 1 MI Nyatnyono 01 Ungaran Barat yang terdiri dari 28 siswa. Adapun rumusan masalahnya antara lain: 1) Bagaimana bentuk interferensi Bahasa Jawa Ngoko Alus dalam pembelajaran Bahasa Indonesia di kelas 1 MI Nyatnyono 01 Kecamatan Ungaran Barat Kabupaten Semarang? 2) Apa sajakah faktor penyebab terjadinya interferensi Bahasa Jawa Ngoko Alus dalam pembelajaran Bahasa Indonesia di kelas 1 MI Nyatnyono 01 Kecamatan Ungaran Barat Kabupaten Semarang? Penelitian ini penulis menggunakan pendekatan kualitatif. Adapun langkah-langkah dalam penelitian kualitatif ini diantaranya adalah: 1) observasi atau studi lapangan 2) pengamatan 3) pengumpulan data 4) wawancara dan 5) analisis data. Metode pengumpulan data yang dilakukan oleh peneliti adalah hasil pengamatan secara langsung dan hasil wawancara secara langsung. Analisis data dilakukan dengan mengumpulkan data-data hasil penelitian kemudian dianalisis. Simpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah: (1) Bentuk interferensi bahasa Jawa Ngoko Alus dalam pembelajaran bahasa Indonesia adalah interferensi morfologi dengan unsur afiks, reduplikasi, dan kopositum. 2) Faktor penyebab terjadinya interferensi bahasa Jawa Ngoko Alus dalam pembelajaran bahasa Indonesia adalah faktor kedwibahsaan dan kebiasaan. Maka hipotesis penelitian ini yang menyebutkan bahwa Interferensi Bahasa Jawa Ngoko Alus Dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia Di Kelas 1 MI Nyatnyono 01 Kecamatan Ungaran Kabupaten Semarang Tahun Pelajaran 2017/2018 diterima

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Ilmu Terapan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 25 Oct 2018 07:08
Last Modified: 25 Oct 2018 07:08
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/4458

Actions (login required)

View Item View Item