Peningkatanan Fisik Motorik KasarAnak Melalui Permainan Sunda Manda Pada Kelompok B di BA Aisyiyah Repaking Kecamatan Wonosegoro Kabupaten Boyolali Tahun 2018/2019

Lestari, (2019) Peningkatanan Fisik Motorik KasarAnak Melalui Permainan Sunda Manda Pada Kelompok B di BA Aisyiyah Repaking Kecamatan Wonosegoro Kabupaten Boyolali Tahun 2018/2019. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
LESTARI.pdf

Download (5MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya peningkatan motorik kasar anak melaluipermainan Sunda Manda pada siswa kelompokB di BA Aisyiyah Repaking Kecamatan Wonosegoro Kabupaten Boyolali Tahun 2018/2019. Jenis penelitian ini adalah Penelitian tindakan kelas. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus yaitu siklus I dan siklus II. Tiap siklus masing-masing terdapat perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Adapun metode pengumpulan data yang digunakan meliputi observasi, dokumentasi, dan wawancara. Temuan penelitian ini menunjukkan bahwa melalui permainan Sunda Manda dapat meningkatkan fisik motorik kasar anak pada kelompok B di BA Aisyiyah Repaking Kecamatan Wonosegoro Kabupaten Boyolali Tahun 2018/2019. Penelitian ini menggunakan penilaian yang diberikan berupa simbol gambar bintang yang diubah kedata yang bersifat angka. BM (1),MM (2), BSH (3), BSB (4). Hal ini dapat dibuktikan dengan hasil penelitian sebagai berikut: Hasil penelitian Pra-siklus kemampuan penguasaan gerak motorik kasar anak mencapai 53%. Kondisi anak pada saat melempar gacuk masih belum tepat, dan guru belum mampu mengkodisikan siswa saat gaduh. Meningkat pada Siklus I Menjadi 68%. Kondisi keseimbangan anak pada saat melompat masih belum maksimal, dan guru pada saat memberikan pembelajaran kurang sistematis. Dan dilanjutkan pada siklus II meningkat menjadi 94%. Anak mampu melaksanakan setiap indikator dengan baik. Total peningkatan yang terjadi dari pra siklus sampai siklus II sebesar 41%, yaitu dari 53% menjadi 94%.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Raudhatul Atfal
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 11 Apr 2019 11:51
Last Modified: 11 Apr 2019 11:51
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/5273

Actions (login required)

View Item View Item