PENINGKATAN HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN ALAM MATERI SUMBER-SUMBER ENERGI MELALUI METODE DEMONTRASI PADA SISWA KELAS II DI MI MA’ARIF ROWOSARI KECAMATAN TUNTANG KABUPATEN SEMARANG TAHUN 2014/ 2015

Maghfuroh, Ariyan (2015) PENINGKATAN HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN ALAM MATERI SUMBER-SUMBER ENERGI MELALUI METODE DEMONTRASI PADA SISWA KELAS II DI MI MA’ARIF ROWOSARI KECAMATAN TUNTANG KABUPATEN SEMARANG TAHUN 2014/ 2015. Other thesis, IAIN Salatiga.

[img]
Preview
Text
Ariyan Maghfuroh_11510060.pdf

Download (949kB) | Preview
Official URL: http://e-repository.perpus.iainsalatiga.ac.id/

Abstract

Pembelajaran IPA lebih menekankan pada pembelajaran yang aktif, oleh karena itu pemilihan metode dalam pembelajaran sangat penting dalam penyampaian materi yang akan di sampaikan. Namun, faktanya masih ada guru yang mengajar monoton . Hal itu membuat siswa kebosanan dan banyak yang bicara sendiri akibatnya hasil belajar IPA kurang memenuhi KKM . Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan tujuan menjawab permasalahan “apakah penerapan metode demonstrasi dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam pada siswa kelas II MI Ma‟arif Rowosari Desa Rowosari Kecamatan Tuntang Kabupaten Semarang tahun 2014/2015?” Penelitian tindakan kelas dilaksanakan melalui tiga siklus yaitu siklus I, siklus II, dan siklus III. Tiap siklusnya ada empat tahap an yaitu perencanaan, pelaksanaan, pengamatan dan refleksi. Adapun metode pengumpulan data yang digunakan meliputi pre tes dan post test, lembar pengamatan dan dokumentasi. Temuan dari penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan pembelajaran menggukan metode demostrasi, dapat meningkatkan hasil belajar IPA pada siswa kelas II MI Ma‟arif Rowosari Desa Rowosari Kecamatan Tuntang kabupaten Semarang. Dapat dilihat dari hasil pembahasan yaitu Pada siklus I nilai pre tes siswa yang telah tuntas yaitu 5 siswa. Dengan rata-rata kelas 48,94. Nilai dari post test siswa yang mencapai KKM sebanyak 8 siswa dengan rata-rata kelas 60,26. Pada siklus I peningkatan yang terjadi yaitu sebanyak 3 siswa atau 15%. Pada siklus II dari nilai pre tes siswa yang telah tuntas yaitu 7 siswa dengan rata-rata kelas 59,73. sedangkan hasil post test siswa yang tuntas sebanyak 11 siswa dengan rata- rata kelas 82,89. peningkatan dari pre test ke post test sebanyak 4 siswa atau 20%. Pada siklus III nilai pre tes siswa tuntas yaitu 12 siswa dengan rata-rata kelas 73,42. sedangkan hasil post test siswa yang tuntas sebanyak 19 siswa dari 19 siswa atau 95% dengan rata-rata kelas 88,15. peningkatan yang terjadi pada pre test ke post test sebanyak 7 siswa atau 35%.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Agama > Pendidikan dan pemikiran Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 26 Feb 2016 04:58
Last Modified: 26 Feb 2016 04:58
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/573

Actions (login required)

View Item View Item