PENGARUH LIKUIDITAS, PROFITABILITAS , DAN LEVERAGE TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (Studi pada Perbankan Syariah di Indonesia Periode 2014-2018)

ROHMAH, SHOLIHATUR (2020) PENGARUH LIKUIDITAS, PROFITABILITAS , DAN LEVERAGE TERHADAP NILAI PERUSAHAAN (Studi pada Perbankan Syariah di Indonesia Periode 2014-2018). [["eprint_typename_skripsi" not defined]]

[img] Text
Sholihatur Rohmah 63010150019.pdf

Download (2MB)

Abstract

Rohmah, Sholihatur. 2020. Analisis Pengaruh Likuiditas, Profitabilitas dan Leverage terhadap Nilai Perusahaan (Studi pada Perbankan Syariah di Indonesia Periode 2014-2018). Skripsi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Program Studi S1 Perbankan Syariah IAIN Salatiga. Pembimbing: Fetria Eka Yudiana, M. SI Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis likuiditas, profitabilitas dan leverage terhadap nilai perusahaan. Subjek penelitian ini adalah perbankan syariah di Indonesia yang termasuk dalam Bank Umum Syariah (BUS) tahun 2014-2018 yang mempublikasikan laporan keuangan di 31 Desember. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 11 perusahaan yang dipilih dengan menggunakan metode purposive sampling. Alat analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dan Statistical Product and Service Solutions (SPSS) Version 22 for Windows. Penelitian ini menemukan dua hipotesis variabel diterima, hipotesis lainnya ditolak. Penelitian ini menyimpulkan bahwa likuiditas berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap nilai perusahaan, profitabilitas berpengaruh negatif dan signifikan terhadap nilai perusahaan, leverage berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap nilai perusahaan, dan likuiditas, profitabilitas dan leverage secara simultan berpengaruh terhdap nilai perusahaan. Kata Kunci : Likuiditas, Profitabilitas, Leverage dan Nilai Perusahaan.

Item Type: ["eprint_typename_skripsi" not defined]
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah (S1)
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 09 Jun 2020 13:34
Last Modified: 09 Jun 2020 13:34
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/8241

Actions (login required)

View Item View Item