PENGARUH PENERAPAN TATA KELOLA PERUSAHAAN DAN TANGGUNG JAWAB SOSIAL PERUSAHAAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN KINERJA KEUANGAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING

L, AZZANI FIFI (2020) PENGARUH PENERAPAN TATA KELOLA PERUSAHAAN DAN TANGGUNG JAWAB SOSIAL PERUSAHAAN TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN KINERJA KEUANGAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING. [["eprint_typename_skripsi" not defined]]

[img] Text
skripsi_fifi_revisi_bab_12345[1].pdf

Download (2MB)

Abstract

Lutfiawati, Azzani Fifi. 2020. Pengaruh Penerapan Tata Kelola Perusahaan Dan Tanggungjawab Sosial Perusahaan Terhadap Nilai Perusahaan Dengan Kinerja Keuangan Sebagai Variabel Intervening. Tujuan dilakukan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penerapan tata kelola perusahaan dan tanggungjawab sosial perusahaan terhadap nilai perusahaan dengan kinerja keuangan sebagai variabel intervening. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan menggunakan analisis regresi linier berganda dan analisis jalur sebagai analisis data. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang berupa data panel pada Bank Umum Syariah (BUS) periode 2014 – 2019. Pengolahan data yang digunakan adalah Eviews 10. Populasi data pada penelitian ini adalah BUS di Indonesia periode 2014-2019. Metode pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive samlpling yaitu menggunakan beberapa kriteria sehingga terdapat 11 Bank Umum Syariah yang menjadi sampel penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa komisaris independen dan komite audit berpengaruh positif, kepemilikan manajerial dan ISR tidak berpengaruh, sedangkan ROA berpengaruh negatif terhadap nilai perusahaan. Komisaris independen dan kepemilikan manajerial berpengaruh negatif terhadap kinerja keuangan, komite audit dan ISR berpengaruh positif terhadap kinerja keuangan. Kinerja keuangan (ROA) dapat memediasi pengaruh komisaris independen dan kepemilikan manajerial terhadap nilai perusahaan, tetapi tidak dapat memediasi pengaruh komite audit dan ISR terhadap nilai perusahaan. Kata Kunci : Komisaris Independen, Komite Audit, Kepemilikan Manajerial, ISR, Nilai Perusahaan, dan Kinerja Keuangan (ROA)

Item Type: ["eprint_typename_skripsi" not defined]
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah (S1)
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 21 Oct 2020 14:10
Last Modified: 21 Oct 2020 14:10
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/9312

Actions (login required)

View Item View Item