ANALISIS PENGARUH ORIENTASI PASAR DAN KEMAMPUAN BERINOVASI TERHADAP KINERJA PEMASARAN DI BTN SYARI’AH SEMARANG

Nashihah, Malihatun (2016) ANALISIS PENGARUH ORIENTASI PASAR DAN KEMAMPUAN BERINOVASI TERHADAP KINERJA PEMASARAN DI BTN SYARI’AH SEMARANG. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
SKRIPSI JADI 2.pdf

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Nashihah, Malihatun. 2016 “Analisis Pengaruh Orientasi Pasar dan Kemampuan Berinovasi Terhadap Kinerja Pemasaran BTN Syari’ah Semarang”.Skripsi. Jurusan Perbankan Syari’ah. Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Salatiga. Dosen Pembimbing : Dr. Faqih Nabhan, M.M. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh orientasi pasar terhdap kinerja pemasaran, kemampuan berinovasi terhadap kinerja pemasaran dan orientasi pasar terhadap kemampuan berinovasi pada BTN Syari’ah Semarang.Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif, dan alat analisis yang digunakan yaitu SPSS versi 16.0 sedangkan uji instrument yang digunakan adalah uji validitas, uji reabilitas, uji asumsi klasik, dan uji statistik. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yang telah dikemukakan pada Bab IV orientasi pasar berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kinerja pemasaran BTN Syari’ah Semarang, kemampuan berinovasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pemasaran BTN Syari’ah Semarang, dan orientasi pasar berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pemasaran BTN Syari’ah Semarang. Maka dapat disimpulkan bahwa untuk mencapai kinerja pemasaran yang tinggi dilihat dari variabel orientasi pasar yang berpengaruh positif dan signifikan terhadap kemampuan berinovasi dan kemampuan berinovasi yang berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pemasaran BTN Syari’ah Semarang. Kata Kunci : Orientasi Pasar, Kemampuan Berinovasi dan Kinerja Pemasaran

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera
Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah (S1)
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 05 Oct 2016 07:30
Last Modified: 05 Oct 2016 07:30
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/958

Actions (login required)

View Item View Item